Emil Punya Banyak Dukungan Di Pilgub 2018

Today.id - Emil mengaku sudah memiliki trik-trik khusus untuk dapat memenangkan kontestasi politik lima tahunan tersebut mengingat dirinya sudah pernah mengalami situasi politik yang cenderung sama pada saat dirinya mencalonkan diri sebagai Wali Kota Bandung empat tahun silam.

“Saya pada dasarnya ingin berkompetisi dengan relawan-relawan yang sudah saya bentuk,” ujar Emil di Bandung, Selasa (31/10/2017).

Bakal Calon Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil (Emil) mengaku memiliki banyak relawan yang mendukung penuh dirinya untuk maju dalam kontestasi politik yang akan digelar pertengahan tahun 2018 mendatang.

“Saya Dulu pemain pilkada sudah tau trik-triknya jadi ada plus minusnya. Dan Hal ini sudah kita duga. Makanya penanganannya Jangan terlalu mengandalkan sistem orang lain. Saya sudah punya sistem sendiri, saya punya 9 relawan, saya fokus ke mereka, kalo ditambah jaringan partai itu akan luar biasa. Tapi kalau jaringan partai kurang maksimal tidak masalah,” pungkas Emil.

Menurutnya, relawan-relawan tersebut sangat berkontribusi dalam menstabilkan elektabilitasnya hingga saat ini.

Kan kenapa elektabilitas saya konsisten karena saya punya tim sendiri yang memaintenance dan mensosialisasikan kepada masyarakat,” ungkapnya.

Sementara itu, disinggung soal dukungan partai Golkar yang dikabarkan baru-baru ini merapat untuk mendukung dirinya Emil mengaku berterimasih meski dukungan tersebut masih dinilai belum resmi.

Hari ini saya belum dipanggil terkait Golkar. Jadi Semua berita Golkar via pertemuan telepon dan presscon sehingga saya belum bisa membuat sebuah rilis resmi,” terangnya. (red)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kejam! Bayi Ini di Kubur Hidup-hidup

Bersiaplah! Waterpark Terbesar di Purwakarta Segera Hadir

Harga Sembako Naik, Pedagang Hanya Bisa Pasrah