PPIH Temukan Air Zamzam "Berbau" Politik

Today.id - Jemaah haji furoda alias bukan kuota menerima kemasan air zamzam bertagar #2019GantiPresiden. Kejadian ini ditemukan oleh Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi.

Kepala PPIH Arab Saudi Daerah Kerja (Daker) Bandara, Arsyad Hidayat, mengatakan, berdasarkan informasi dari petugas Bidang Pengawasan Penyelenggara Haji (PIHK), kemasan zamzam yang ditempeli stiker tagar itu dibagikan kepada jemaah haji nonkuota yang pulang melalui Terminal Internasional Bandara King Abdul Aziz, Jeddah.

“Diduga, pembagian air zamzam beraroma politik praktis itu dilakukan pada Senin, 27 Agustus 2018 atas inisiatif agen travel. Kalau di Bandara Terminal Haji tidak ada pembagian zamzam,” ujar Arsyad, dikutip Liputan6.com, Sabtu (1/9/2018).









Dia mengatakan, pemerintah akan membaginkan air zamzam kepada jemaah haji reguler maupun haji khusus. Pemberian air zamzam itu, kata Arsyad, melalui maskapai Garuda Indonesia dan Saudia Airline.

Kabid Pengawasan PIHK di PPIH Arab Saudi Mulyo Widodo mengatakan, jemaah haji yang menerima air zamzam bertagar #2019GantiPresiden merupakan jemaah haji furoda.

“Jemaah haji furoda itu di bawah koordinasi Penyelenggara Ibadah Haji Khusus (PIHK) yang tidak resmi. Haji furoda tidak masuk regulasi Kemenag. Jadi, penindakannya di luar kewenangan kita,” tegas Mulyo. (JN/Des)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kejam! Bayi Ini di Kubur Hidup-hidup

Bersiaplah! Waterpark Terbesar di Purwakarta Segera Hadir

Harga Sembako Naik, Pedagang Hanya Bisa Pasrah